Ligapetani.com – Prediksi Spezia Vs AC Milan. AC Milan akan mengunjungi markas Spezia di Stadio Alberto Picco untuk melakoni laga pekan ke-35 Serie A 2022/23, Sabtu (13/05/2023) pukul 23.00 WIB.
Milan saat ini menempati posisi lima klasemen sementara dengan koleksi 61 poin. Rossoneri tertinggal 2 poin dari rival sekota Inter Milan yang ada di posisi 4 yang merupakan batas zona lIga Champions.
Milan di laga terakhirnya di Serie A berhasil meraih kemenangan atas Lazio dengan skor 2-0 pada akhir pekan lalu. Akan tetapi, setelah itu Milan harus mengalami kekalahan 0-2 dari Inter Milan di laga leg pertama babak semifinal Liga Champions pada Kamis lalu.
Kekalahan dari Inter jelas akan membuat konsentrasi Milan jadi terganggu mengingat mereka akan kembali menghadapi Nerazzurri pada Rabu depan.
Sementara itu, Spezia saat ini menempati posisi delapan belas klasemen sementara dengan torehan 27 poin. Spezia terpaut 3 poin dari Hellas Verona yang ada di zona aman.
Spezia sendiri sedang mengalami penurunan performa belakangan ini. Di laga terakhir Spezia kalah 0-2 dari Cremonese pada pekan lalu. Kekalahan tersebut membuat Spezia tanpa kemenangan sekalipun dalam 8 laga beruntun di Serie A (M0 S3 K5).
Pada pertemuan pertama dalam laga pekan ke-13 Serie A musim ini, Milan mampu mengalahkan Spezia dengan skor tipis 2-1 di Stadio Giuseppe Meazza. Dua gol kemenangan Milan di cetak oleh Theo Hernandez di menit ke-21 dan Olivier Giroud di menit ke-89. Sedangkan, satu gol balasa Spezia di cetak oleh Daniel Maldini di menit ke-59.
Prediksi Skor Spezia Vs AC Milan |
Dari segi kualitas, Milan tentu saja akan lebih diunggulkan atas Spezia pada laga ini.
Namun, Milan tetap harus waspada mengingat mereka juga harus membagi konsentrasi ke laga leg kedua babak semifinal Liga Champions melawan Inter pada Rabu depan.
Prediksi skor: Spezia 1-3 AC Milan.
Perkiraan Susunan Pemain Spezia Vs AC Milan |
Spezia (4-3-3): Jeroen Zoet; Salva Ferrer, Dimitrios Nikolaou, Przemyslaw Wisniewski, Arkadiusz Reca; Albin Ekdal, Salvatore Esposito, Mehdi Bourabia; Daniele Verde, Eldor Shomurodov, Emmanuel Gyasi. Pelatih: Leonardo Semplici.
Kondisi pemain Spezia: Kevin Agudelo (akumulasi kartu kuning), Simone Bastoni (cedera), Julius Beck (cedera), Emil Holm (cedera), Daniel Maldini (cedera), Joao Moutinho (cedera), Jacopo Sala (cedera), Petar Zovko (cedera).
AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Davide Calabria, Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Theo Hernández; Sandro Tonali, Tommaso Pobega; Alexis Saelemaekers, Brahim Díaz, Ante Rebic; Olivier Giroud. Pelatih: Stefano Pioli.
Kondisi pemain AC Milan: Malik Thiaw (akumulasi kartu kuning), Ismaël Bennacer (cedera), Zlatan Ibrahimovic (cedera), Rade Krunic (cedera), Junior Messias (cedera), Alessandro Florenzi (meragukan), Rafael Leão (meragukan).
Head To Head Spezia Vs AC Milan |
Rekor Pertemuan
Pertemuan: 6
Spezia Menang: 2
AC Milan Menang: 4
Imbang: 0
5 Pertemuan Terakhir
06.11.2022 AC Milan 2-1 Spezia (Serie A)
18.01.2022 AC Milan 1-2 Spezia (Serie A)
25.09.2021 Spezia 1-2 AC Milan (Serie A)
14.02.2021 Spezia 2-0 AC Milan (Serie A)
04.10.2020 AC Milan 3-0 Spezia (Serie A)
5 Pertandingan Terakhir Spezia
07.05.2023 Cremonese 2-0 Spezia (Serie A)
03.05.2023 Atalanta 3-2 Spezia (Serie A)
29.04.2023 Spezia 0-2 Monza (Serie A)
23.04.2023 Sampdoria 1-1 Spezia (Serie A)
15.04.2023 Spezia 0-3 Lazio (Serie A)
5 Pertandingan Terakhir AC Milan
11.05.2023 AC Milan 0-2 Inter Milan (UEFA Champions League)
06.05.2023 AC Milan 2-0 Lazio (Serie A)
04.05.2023 AC Milan 1-1 Cremonese (Serie A)
29.04.2023 AS Roma 1-1 AC Milan (Serie A)
23.04.2023 AC Milan 2-0 Lecce (Serie A)