Ligapetani.com – Prediksi Prancis Vs Denmark. Prancis akan berhadapan dengan Denmark dalam laga ke-2 Grup D Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadium 974, Sabtu (26/11/2022) pukul 23.00 WIB.
Pada laga pembuka, Prancis tampil apik dan mampu mengalahkan Australia dengan skor telak 4-1. Olivier Giroud menjadi bintang kemenangan Les Bleus dengan mencetak 2 gol, sedangkan 2 gol lainnya masing-masing di cetak oleh Adrier Rabiot serta Kylian Mbappe.
Berkat kemenangan tersebut, Prancis kini berhak untuk memuncaki klasemen sementara Grup D dengan torehan 3 poin.
Di sisi lain, Denmark pada laga pembuka hanya mampu bermain imbang tanpa gol saat berhadapan dengan Tunisia.
Hasil imbang melawan Tunisia itu membuat Denmark kini berada di posisi tiga klasemen sementara Grup D dengan koleksi 1 poin.
Prancis akan di pastikan melaju ke babak 16 besar andai menang atas Denmark pada laga ini. Namun, hal itu tentu tidak akan mudah mengingat Denmark juga membutuhkan kemenangan guna menjaga asa lolos ke babak selanjutnya.
Prancis dan Denmark sendiri belum lama ini bertemu dalam fase grup UEFA Nations League 2022/23 bulan September lalu. Pada laga yang berlangsung di Parken tersebut, Prancis menyerah dari Denmark dengan skor 0-2.
Prediksi Skor Prancis Vs Denmark |
Jika melihat penampilan kedua tim di laga pembuka, Prancis tentu saja akan lebih diunggulkan atas Denmark pada laga ini.
Selain itu, Prancis juga memiliki kedalaman skuad yang lebih baik dibandingkan dengan Denmark.
Akan tetapi, Prancis tetap harus waspada mengingat mereka tidak pernah menang dalam 3 pertemuan terakhir melawan Denmark (M0 S1 K2).
Prediksi skor: Prancis 2-1 Denmark.
Perkiraan Susunan Pemain |
Prancis (4-2-3-1): Hugo Lloris; Benjamin Pavard, Dayot Upamecano, Raphaël Varane, Theo Hernández, Aurélien Tchouameni, Adrien Rabiot; Ousmane Dembélé, Antoine Griezmann, Kylian Mbappé; Olivier Giroud. Pelatih: Didier Deschamps.
Kondisi pemain Prancis: Lucas Hernández (cedera).
Denmark (4-3-3): Kasper Schmeichel; Joachim Andersen, Andreas Christensen, Simon Kjaer; Rasmus Kristensen, Christian Nörgaard, Pierre-Emile Höjbjerg, Joakim Maehle; Christian Eriksen; Yussuf Poulsen, Mikkel Damsgaard. Pelatih: Kasper Hjulmand.
Kondisi pemain Denmark: Thomas Delaney (cedera).
Head To Head |
Rekor Pertemuan
Pertemuan: 16
Prancis Menang: 8
Denmark Menang: 2
Imbang: 6
Pertemuan Terakhir
26.09.2022 Denmark 2-0 Prancis (Liga Negara UEFA)
04.06.2022 Prancis 1-2 Denmark (Liga Negara UEFA)
26.06.2018 Denmark 0-0 Prancis (Piala Dunia)
12.10.2015 Denmark 1-2 Prancis (Uji Coba)
30.03.2015 Prancis 2-0 Denmark (Uji Coba)
5 Pertandingan Terakhir Prancis
23.11.2022 Prancis 4-1 Australia (Piala Dunia)
26.09.2022 Denmark 2-0 Prancis (Liga Negara UEFA)
23.09.2022 Prancis 2-0 Austria (Liga Negara UEFA)
14.06.2022 Prancis 0-1 Kroasia (Liga Negara UEFA)
11.06.2022 Austria 1-1 Prancis (Liga Negara UEFA)
5 Pertandingan Terakhir Denmark
22.11.2022 Denmark 0-0 Tunisia (Piala Dunia)
26.09.2022 Denmark 2-0 Prancis (Liga Negara UEFA)
23.09.2022 Kroasia 2-1 Denmark (Liga Negara UEFA)
14.06.2022 Denmark 2-0 Austria (Liga Negara UEFA)
11.06.2022 Denmark 0-1 Kroasia (Liga Negara UEFA)