Ligapetani.com – Prediksi Leicester City Vs Aston Villa yang akan berlangsung di King Power Stadium dalam laga pekan ke-3 Liga Premier Inggris 2024/25, Sabtu (31/08/2024) pukul 21.00 WIB.
Leicester belum meraih hasil yang memuaskan dalam 2 laga awal di musim ini. Di laga pembuka Leicester imbang melawan Tottenham Hotspur dengan skor 1-1, lalu di laga kedua kalah dari Fulham dengan skor 1-2. Akibatnya, Leicester kini menempati posisi lima belas klasemen sementara dengan torehan 1 poin.
Akan tetapi, The Foxes menatap laga ini dengan cukup percaya diri tinggi. Pasalnya, tim besutan Steve Cooper tersebut baru saja meraih kemenangan telak 4-0 atas Tranmere Rovers di ajang Piala Liga Inggris pada Rabu lalu.
Di sisi lain, Villa masih tampil inkonsisten pada musim ini. Di laga pembuka Villa sukses memetik kemenangan atas West Ham United dengan skor 2-1, namun di laga kedua kalah dari Arsenal dengan skor 0-2. Dengan begitu, Villa kini menempati posisi dua belas klasemen sementara dengan torehan 3 poin.
Pada pertemuan terakhir di liga musim 2022/23 lalu, Leicester harus mengakui kekalahan dari Villa dengan skor 1-2 di King Power Stadum. Villa unggul lebih dulu lewat gol Ollie Watkins di menit ke-24, namun Harvey Barnes mampu mencetak gol penyama keimbangan bagi Leicester di menit ke-35. Villa baru bisa mengunci kemenangan di menit ke-87 lewat gol Bertrand Traore.
Prediksi Skor Leicester City Vs Aston Villa |
Melihat performa dan kondisi kedua tim, Villa diprediksi memiliki peluang lebih besar untuk memenangkan pertandingan ini. Rekor tandang Villa yang baik melawan Leicester, ditambah dengan kualitas tim yang solid meskipun beberapa pemain kunci absen, membuat mereka difavoritkan untuk meraih tiga poin.
Leicester mungkin akan mengandalkan serangan balik, tetapi kelemahan mereka dalam bertahan bisa menjadi masalah besar saat menghadapi lini serang Villa yang dinamis.
Prediksi skor: Leicester City 1-3 Aston Villa.
Lihat Juga: Prediksi Nottingham Forest Vs Wolverhampton Wanderers
Perkiraan Susunan Pemain Leicester City Vs Aston Villa |
Leicester City (4-3-3): Mads Hermansen; James Justin, Jannik Vestergaard, Wout Faes, Ricardo Pereira; Facundo Buonanotte, Boubakary Soumaré, Wilfred Ndidi; Issahaku Fatawu, Jamie Vardy, Bobby De Cordova-Reid. Pelatih: Steve Cooper.
Kondisi pemain Leicester City: Patson Daka (cedera), Nathaniel Opoku (cedera), Jakub Stolarczyk (cedera).
Aston Villa (4-4-2): Emiliano Martínez; Kosta Nedeljkovic Pau Torres, Ezri Konsa, Ian Maatsen; Jacob Ramsey, John McGinn, Amadou Onana, Morgan Rogers; Ollie Watkins, Leon Bailey. Pelatih: Unai Emery.
Kondisi pemain Aston Villa: Matty Cash (cedera), Boubacar Kamara (cedera), Tyrone Mings (cedera).
Head To Head Leicester City Vs Aston Villa |
Rekor Pertemuan
Pertemuan: 93
Leicester City Menang: 38
Aston Villa Menang: 31
Imbang: 24
5 Pertemuan Terakhir
05.04.2023 Leicester City 1-2 Aston Villa
04.02.2023 Aston Villa 2-4 Leicester City (Premier League)
23.04.2022 Leicester City 0-0 Aston Villa (Premier League)
05.12.2021 Aston Villa 2-1 Leicester City (Premier League)
21.02.2021 Aston Villa 1-2 Leicester City (Premier League)
5 Pertandingan Terakhir Leicester City
28.08.2024 Leicester City 4-0 Tranmere Rovers (League Cup)
24.08.2024 Fulham 2-1 Leicester City (Premier League)
20.08.2024 Leicester City 1-1 Tottenham Hotspur (Premier League)
10.08.2024 RC Lens 3-0 Leicester City (Uji Coba)
03.08.2024 Leicester City 0-1 Augsburg (Uji Coba)
5 Pertandingan Terakhir Aston Villa
24.08.2024 Aston Villa 0-2 Arsenal (Premier League)
17.08.2024 West Ham United 1-2 Aston Villa (Premier League)
10.08.2024 Borussia Dortmund 2-0 Aston Villa (Uji Coba)
08.08.2024 Aston Villa 3-2 Athletic Bilbao (Uji Coba)
04.08.2024 Club America 1-0 Aston Villa (Uji Coba)