Prediksi Bhayangkara FC Vs PSM Makassar 12 Desember 2022

Ligapetani.comPrediksi Bhayangkara FC Vs PSM Makassar. Bhayangkara akan menghadapi PSM dalam laga pekan ke-14 Liga 1 2022/23 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Senin (12/12/2022) pukul 15.15 WIB.

Bhayangkara sedang dalam kondisi yang tidak baik menjelang laga ini. Pasalnya, mereka baru saja kalah telak 0-3 saat menghadapi Bali United pada tengah pekan lalu.

Akibat kekalahan telak tersebut, Bhayangkara kini harus turun ke posisi empat belas klasemen sementara dengan torehan 12 poin saja. Kekalahan itu juga membuat Bhayangkara baru memetik 1 kemenangan saja dalam 6 laga terakhir (M1 S1 K4).

Sementara itu, PSM justru dalam kondisi yang sangat baik menjelang laga ini. Tengah pekan lalu, PSM baru saja memetik kemenangan telak 3-1 atas Persita Tangerang.

Berkat kemenangan itu, PSM kini memuncaki klasemen sementara dengan koleksi 28 poin. Kemenangan itu juga memperpanjang catatan manis PSM menjadi 7 laga tanpa kekalahan (M4 S3 K0).

Pada pertemuan terakhir di Liga 1 musim lalu, Bhayangkara dan PSM hanya mampu bermain imbang 0-0 di Stadion Kompyang Sujana Denpasar. Hasil itu membuat Bhayangkara tidak pernah kalah dalam 3 pertemuan terakhir melawan PSM (M2 S1 K0).

Prediksi Skor Bhayangkara FC Vs PSM Makassar

Jika melihat performa kedua tim, PSM jelas akan lebih diunggulkan atas Bhayangkara.

Akan tetapi, PSM mesti waspada karena memiliki catatan pertemuan yang kurang baik dengan Bhayangkara.

Prediksi skor: Bhayangkara FC 1-2 PSM Makassar.

Perkiraan Susunan Pemain

Bhayangkara FC (4-2-3-1): Awan Setho; Sani Rizki, Aji Joko Sutopo, Anderson Salles, Ruben Sanadi; Adam Najem, Muhammad Hargianto; Antoni Nugroho, Wahyu Subo Seto, Andik Vermansyah; Titan Agung. Pelatih: Widodo Cahyono Putro.

Kondisi pemain Bhayangkara FC: Dendy Sulistyawan (dipanggil timnas), Dodi Irawan (tidak didaftarkan), Ichwan Tuharea (tidak didaftarkan), Yanto Basna (cedera), Alsan Sanda (cedera).

PSM Makassar (3-5-2): Reza Arya Pratama; Safrudin Tahar, Yuran Fernandes, Agung Mannan; Victor Dethan, M Arfan, Akbar Tanjung, Yance Sayuri, Kenzo Nambu; Donald Bissa, Everton Nascimento. Pelatih: Bernardo Tavares.

Kondisi pemain PSM Makassar: Dzaky Asraf (dipanggil timnas), Yakob Sayuri (dipanggil timnas), Ramadhan Sananta (dipanggil timnas), Abdul Rahman (cedera), Vivi Asrizal (cedera).

Head To Head

Rekor Pertemuan

Pertemuan: 12
Bhayangkara FC Menang: 4
PSM Makassar Menang: 6
Imbang: 2

Pertemuan Terakhir

25.02.2022 PSM Makassar 0-0 Bhayangkara FC (Liga Indonesia)
06.11.2021 Bhayangkara FC 2-0 PSM Makassar (Liga Indonesia)
29.10.2019 Bhayangkara FC 3-2 PSM Makassar (Liga Indonesia)
13.07.2019 PSM Makassar 2-1 Bhayangkara FC (Liga Indonesia)
03.05.2019 PSM Makassar 2-0 Bhayangkara FC (Liga Indonesia)

5 Pertandingan Terakhir Bhayangkara FC

08.12.2022 Bali United 3-0 Bhayangkara FC (Liga Indonesia)
05.12.2022 Bhayangkara FC 3-1 PSS Sleman (Liga Indonesia)
13.09.2022 Bhayangkara FC 2-2 Borneo FC (Liga Indonesia)
08.09.2022 Madura United 1-0 Bhayangkara FC (Liga Indonesia)
03.09.2022 Persija Jakarta 2-1 Bhayangkara FC (Liga Indonesia)

5 Pertandingan Terakhir PSM Makassar

08.12.2022 PSM Makassar 3-1 Persita Tangerang (Liga Indonesia)
05.12.2022 PSM Makassar 2-0 Persikabo 1973 (Liga Indonesia)
29.09.2022 Persis Solo 1-1 PSM Makassar (Liga Indonesia)
15.09.2022 Dewa United 1-1 PSM Makassar (Liga Indonesia)
10.09.2022 PSM Makassar 3-0 Persebaya Surabaya (Liga Indonesia)

adminpetani

Liga Petani merupakan situs prediksi bola jitu dan akurat yang menyediakan berbagai prediksi skor bola di dunia setiap harinya.

Mungkin Anda Menyukai