Coppa Italia: Prediksi AC Milan Vs AS Roma 6 Februari 2025

Ligapetani.com – Prediksi AC Milan Vs AS Roma yang akan berlangsung di Stadio Giuseppe Meazza dalam laga perempat final Coppa Italia 2024/25, Kamis (06/02/2025) pukul 03.00 WIB.

Milan melaju ke babak perempat final ini setelah mengalahkan Sassuolo dengan skor telak 6-1 di babak sebelumnya. Sedangkan, Roma lolos setelah menyingkirkan Sampdoria dengan skor 4-1.

Milan sedang dalam keadaan yang tidak baik belakangan ini. Dalam 2 laga terakhirnya Milan selalu gagal memetik kemenangan, yakni kalah dari Dinamo Zagreb dengan skor 1-2 di Liga Champions dan imbang 1-1 melawan Inter Milan di Serie A.

Sementara itu, Roma justru sedang dalam kondisi yang cukup baik. Di laga terakhirnya Roma mampu menahan imbang Napoli dengan skor 1-1 di Serie A Senin lalu. Hasil itu membuat Roma tanpa tersentuh kekalahan dalam 3 laga beruntun di semua kompetisi (M2 S1 K0).

Di musim ini Milan dan Roma sudah bertemu sekali di pekan ke-18 Serie A yang berlangsung di Stadio Giuseppe Meazza. Pada laga tersebut, Milan dan Roma bermain imbang dengan skor 1-1.

Milan sempat unggul lebih dulu lewat gol Tijjani Reijnders di menit ke-16. Namun, hanya 7 menit berselang Roma bisa menyamakan kedudukan lewat gol Paulo Dybala.

Prediksi Skor AC Milan Vs AS Roma di Coppa Italia

Milan sedikit diuntungkan karena bermain di hadapan pendukung sendiri.

Akan tetapi, Milan memiliki catatan yang kurang baik dalam beberapa pertemuan terakhir melawan Roma, yakni tanpa kemenangan dalam 4 pertemuan terakhir (M0 S1 K3).

Prediksi skor: AC Milan 2-2 AS Roma.

Lihat Juga: DFB Pokal: Prediksi Bayer Leverkusen Vs FC Koln 6 Februari 2025

Perkiraan Susunan Pemain AC Milan Vs AS Roma

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Kyle Walker, Matteo Gabbia, Fikayo Tomori, Theo Hernández; Tijjani Reijnders, Youssouf Fofana, Yunus Musah; Christian Pulisic, Luka Jović, Rafael Leão. Pelatih: Sérgio Conceição.

Kondisi pemain AC Milan: Emerson Royal (cedera), Alessandro Florenzi (cedera), Santiago Gimenez (cedera), Warren Bondo (meragukan), Ruben Loftus-check (meragukan).

AS Roma (3-4-2-1): Mile Svilar; Evan Ndicka, Mats Hummels, Gianluca Mancini; Zeki Çelik, Leandro Paredes, Manu Koné, Angeliño; Paulo Dybala, Lorenzo Pellegrini; Artem Dovbyk. Pelatih: Claudio Ranieri.

Kondisi pemain AS Roma: Renato Marin (cedera), Lucas Gourna-Douath (meragukan).

Head To Head AC Milan Vs AS Roma

Rekor Pertemuan

Pertemuan: 70
AC Milan Menang: 25
AS Roma Menang: 22
Imbang: 23

5 Pertemuan Terakhir

30.12.2024 AC Milan 1-1 AS Roma (Serie A)
31.05.2024 AS Roma 5-2 AC Milan (Uji Coba)
19.04.2024 AS Roma 2-1 AC Milan (UEFA Europa League)
12.04.2024 AC Milan 0-1 AS Roma (UEFA Europa League)
15.01.2024 AC Milan 3-1 AS Roma (Serie A)

5 Pertandingan Terakhir AC Milan

03.02.2025 AC Milan 1-1 Inter Milan (Serie A)
30.01.2025 Dinamo Zagreb 2-1 AC Milan (UEFA Champions League)
26.01.2025 AC Milan 3-2 Parma (Serie A)
23.01.2025 AC Milan 1-0 Girona (UEFA Champions League)
19.01.2025 Juventus 2-0 AC Milan (Serie A)

5 Pertandingan Terakhir AS Roma

03.02.2025 AS Roma 1-1 Napoli (Serie A)
31.01.2025 AS Roma 2-0 Eintracht Frankfurt (UEFA Europa League)
26.01.2025 Udinese 1-2 AS Roma (Serie A)
24.01.2025 AZ Alkmaar 1-0 AS Roma (UEFA Europa League)
18.01.2025 AS Roma 3-1 Genoa (Serie A)

adminpetani

Liga Petani merupakan situs prediksi bola jitu dan akurat yang menyediakan berbagai prediksi skor bola di dunia setiap harinya.

Mungkin Anda Menyukai