Copa del Rey: Prediksi Leganes Vs Real Madrid 6 Februari 2025

Ligapetani.com – Prediksi Leganes Vs Real Madrid dalam laga perempat final Copa del Rey 2024/25 yang akan berlangsung di Estadio Municipal de Butarque, Kamis (06/02/2025) pukul 03.00 WIB.

Real Madrid lolos ke babak perempat final ini setelah menyingkirkan Celta Vigo dengan skor 5-2 di babak sebelumnya. Sedangkan, Leganes lolos setelah menyingkirkan Almeria dengan skor 3-2.

Madrid baru saja menelan kekalahan dari Espanyol dengan skor 0-1 di La Liga pekan lalu. Kekalahan dari Espanyol menghentikan rentetan hasil bagus Madrid yang sebelumnya selalu menang dalam 5 laga beruntun di semua kompetisi.

Di sisi lain, Leganes juga menelan kekalahan di laga terakhirnya saat menghadapi Rayo Vallecano dengan skor 0-1 di La Liga akhir pekan lalu. Kekalahan dari Rayo memutus catatan bagus Leganes yang sebelumnya tanpa kekalahan dalam 5 laga beruntun di semua ajang (M3 S2 K0).

Di musim ini, Madrid dan Leganes sudah bertemu bertemu sekali dalam laga pekan ke-14 La Liga 2024/25 yang berlangsung di Estadio Municipal de Butarque. Pada laga tersebut Madrid menang telak 3-0 atas Leganes lewat gol-gol Kylian Mbappe di menit ke-43, Federico Valverde di menit ke-66, serta Jude Bellingham di menit ke-85.

Prediksi Skor Leganes Vs Real Madrid di Copa del Rey

Di lihat dari segi manapun, Madrid tentu saja akan lebih diunggulkan atas Leganes pada laga ini.

Namun, Madrid tetap harus waspada mengingat performa mereka sedang menurun belakangan ini.

Prediksi skor: Leganes 0-1 Real Madrid.

Lihat Juga: Piala Liga Inggris: Prediksi Newcastle United Vs Arsenal 6 Februari 2025

Perkiraan Susunan Pemain Leganes Vs Real Madrid

Leganes (4-1-4-1): Marko Dmitrovic; Valentin Rosier, Sergio González, Jorge Sáenz, Javi Hernández; Yvan Neyou; Dani Raba, Renato Tapia, Óscar Rodríguez, Juan Cruz; Miguel de la Fuente. Pelatih: Borja Jiménez.

Kondisi pemain Leganes: Seydouba Cisse (cedera), Enric Franquesa (cedera).

Real Madrid (4-3-3): Andriy Lunin; Lucas Vázquez, Jesús Vallejo, Raúl Asencio, Fran García; Federico Valverde, Aurélien Tchouaméni, Luka Modric; Arda Güler, Endrick, Rodrygo. Pelatih: Carlo Ancelotti.

Kondisi pemain Real Madrid: Thibaut Courtois (diistirahatkan), David Alaba (cedera), Jude Bellingham (cedera), Eduardo Camavinga (cedera), Daniel Carvajal (cedera), Kylian Mbappé (cedera), Éder Militão (cedera), Antonio Rüdiger (cedera).

Head To Head Leganes Vs Real Madrid

Rekor Pertemuan

Pertemuan: 13
Leganes Menang: 2
Real Madrid Menang: 9
Imbang: 2

5 Pertemuan Terakhir

25.11.2024 Leganes 0-3 Real Madrid (La Liga)
20.07.2020 Leganes 2-2 Real Madrid (La Liga)
31.10.2019 Real Madrid 5-0 Leganes (La Liga)
16.04.2019 Leganes 1-1 Real Madrid (La Liga)
17.01.2019 Leganes 1-0 Real Madrid (Copa del Rey)

5 Pertandingan Terakhir Leganes

01.02.2025 Leganes 0-1 Rayo Vallecano (La Liga)
27.01.2025 Athletic Bilbao 0-0 Leganes (La Liga)
18.01.2025 Leganes 1-0 Atletico Madrid (La Liga)
16.01.2025 Almeria 2-3 Leganes (Copa del Rey)
12.01.2025 Espanyol 1-1 Leganes (La Liga)

5 Pertandingan Terakhir Real Madrid

02.02.2025 Espanyol 1-0 Real Madrid (La Liga)
30.01.2025 Brest 0-3 Real Madrid (UEFA Champions League)
26.01.2025 Real Valladolid 0-3 Real Madrid (La Liga)
23.01.2025 Real Madrid 5-1 Red Bull Salzburg (UEFA Champions League)
19.01.2025 Real Madrid 4-1 Las Palmas (La Liga)

adminpetani

Liga Petani merupakan situs prediksi bola jitu dan akurat yang menyediakan berbagai prediksi skor bola di dunia setiap harinya.

Mungkin Anda Menyukai