Prediksi Cadiz Vs Osasuna 26 April 2023

Ligapetani.comPrediksi Cadiz Vs Osasuna. Osasuna akan mengunjungi markas Cadiz di Estadio Nuevo Mirandilla untuk melakoni laga pekan ke-31 La Liga 2022/23, Rabu (26/04/2023) pukul 00.30 WIB.

Osasuna saat ini menempati posisi delapan klasemen sementara dengan torehan 41 poin, terpaut 6 poin dari Villarreal yang ada di zona Eropa.

Performa Osasuna cukup bagus belakangan ini. Di laga terakhir Osasuna berhasil memetik kemenangan atas Real Betis dengan skor 3-2 di La Liga akhir pekan lalu. Hasil tersebut membuat Osasuna hanya menelan 1 kekalahan saja dalam 5 laga terakhir (M2 S2 K1).

Sementara itu, Cadiz saat ini menempati posisi lima belas klasemen sementara dengan torehan 32 poin, unggul 2 poin saja dari Valencia yang ada di zona degradasi.

Cadiz di laga terakhirnya hanya mampu meraih hasil imbang 0-0 melawan Espanyol di La Liga akhir pekan lalu. Hasil itu membuat Cadiz hanya meraih 1 kemenangan saja dalam 7 laga beruntun (M1 S4 K2).

Pada pertemuan pertama dalam laga pekan ke-2 La Liga musim ini, Osasuna mampu mengalahkan Cadiz dengan skor 2-0 di Estadio El Sadar. Dua gol kemenangan Osasuna pada laga itu di cetak oleh Chimi Avila di menit ke-37 dan Kike Garcia di menit ke-79.

Prediksi Skor Cadiz Vs Osasuna

Jika melihat dari performa kedua tim saat ini, Osasuna tentu akan sedikit lebih diunggulkan atas Cadiz pada laga ini.

Terlebih, Osasuna juga tercatat tidak pernah kalah dalam 9 pertemuan terakhir melawan Cadiz, yakni dengan meraih 8 kemenangan dan 1 hasil imbang.

Namun, Osasuna harus waspada mengingat Cadiz cukup kuat ketika bermain di markas sendiri.

Prediksi skor: Cadiz 1-2 Osasuna.

Perkiraan Susunan Pemain Cadiz Vs Osasuna

Cadiz (4-4-2): Conan Ledesma; Iza Carcelén, Víctor Chust, Luis Hernández, Alfonso Espino; Rubén Sobrino, Rubén Alcaraz; Fede San Emeterio, Théo Bongonda; Roger Martí, Sergi Guardiola. Pelatih: Sergio.

Kondisi pemain Cadiz: Juan Cala (ditangguhkan), Gonzalo Escalante (cedera), Fali (cedera), Jon Ander Garrido (cedera), Choco Lozano (cedera), Jorge Meré (cedera), Brian Ocampo (cedera), Joseba Zaldua (cedera).

Osasuna (4-3-3): Sergio Herrera; Nacho Vidal, Aridane Hernández, Unai García, Juan Cruz; Jon Moncayola, Lucas Torró, Pablo Ibáñez; Kike Barja, Ante Budimir, Abde Ezzalzouli. Pelatih: Jagoba Arrasate.

Kondisi pemain Osasuna: Kike Garcia (akumulasi kartu kuning), Darko Brasanac (cedera).

Head To Head Cadiz Vs Osasuna

Rekor Pertemuan

Pertemuan: 13
Cadiz Menang: 2
Osasuna Menang: 1
Imbang: 10

5 Pertemuan Terakhir

20.08.2022 Osasuna 2-0 Cadiz (La LIga)
10.01.2022 Osasuna 2-0 Cadiz (La LIga)
30.08.2021 Cadiz 2-3 Osasuna (La LIga)
12.05.2021 Osasuna 3-2 Cadiz (La LIga)
13.09.2020 Cadiz 0-2 Osasuna (La LIga)

5 Pertandingan Terakhir Cadiz

22.04.2023 Espanyol 0-0 Cadiz (La LIga)
16.04.2023 Cadiz 0-2 Real Madrid (La LIga)
09.04.2023 Real Betis 0-2 Cadiz (La LIga)
01.04.2023 Cadiz 0-2 Sevilla (La LIga)
18.03.2023 Almeria 1-1 Cadiz (La LIga)

5 Pertandingan Terakhir Osasuna

22.04.2023 Osasuna 3-2 Real Betis (La LIga)
15.04.2023 Rayo Vallecano 2-1 Osasuna (La LIga)
08.04.2023 Osasuna 2-1 Elche (La LIga)
05.04.2023 Athletic Bilbao 1-1 Osasuna (Copa del Rey)
01.04.2023 Mallorca 0-0 Osasuna (La Liga)

adminpetani

Liga Petani merupakan situs prediksi bola jitu dan akurat yang menyediakan berbagai prediksi skor bola di dunia setiap harinya.

Mungkin Anda Menyukai