Prediksi Marseille Vs Brighton & Hove Albion 05 Oktober 2023

Ligapetani.comPrediksi Marseille Vs Brighton & Hove Albion. Marseille akan menjamu Brighton di Stade Orange Vélodrome untuk melakoni laga ke-2 Grup B Liga Europa 2023/24, Kamis (05/10/2023) pukul 23.45 WIB.

Marseille di laga pembuka mampu mencuri 1 poin di markas Ajax usai bermain imbang 3-3. Sempat tertinggal 2 kali dari sang tuan rumah, Marseille pada akhirnya mampu menyamakan kedudukan lewat gol Jonathan Clauss dan brace Pierre-Emerick Aubameyang. Berkat hasil tersebut, Marseille kini menempati posisi dua klasemen sementara Grup B dengan torehan 1 poin.

Di sisi lain, Brighton di laga pembuka harus menanggung malu setelah kalah dari AEK Athens dengan skor 2-3 di kandang sendiri. Akibat kekalahan tersebut, Brighton kini berada di posisi juru kunci klasemen sementara Grup B dengan torehan 0 poin.

Marseille menatap laga ini dengan keadaan yang tidak baik-baik saja. Di laga terakhirnya, Marseille menelan kekalahan dari AS Monaco dengan skor 2-3 di ajang Ligue 1 pekan lalu. Hasil itu membuat Marseille tanpa kemenangan sekalipun dalam 5 laga beruntun di semua ajang (M0 S3 K2).

Sementara itu, Brighton juga menatap laga ini dengan keadaan yang kurang baik. Brighton selalu menelan kekalahan dalam 2 laga terakhirnya, yakni melawan Chelsea dengan skor 0-1 di Piala Liga Inggris dan melawan Aston Villa dengan skor 1-6 di ajang Liga Premier Inggris.

Prediksi Skor Marseille Vs Brighton & Hove Albion

Bermain di kandang sendiri tentu membuat Marseille lebih diunggulkan atas Brighton.

Namun, Marseille jelas harus bisa memperbaiki performanya jika ingin mengalahkan Brighton di laga ini.

Prediksi skor: Marseille 2-2 Brighton & Hove Albion.

Lihat Juga: Prediksi Sporting Lisbon Vs Atalanta

Perkiraan Susunan Pemain Marseille Vs Brighton & Hove Albion

Marseille (4-3-3): Pau López; Jonathan Clauss, Chancel Mbemba, Leonardo Balerdi, Renan Lodi; Azzedine Ounahi, Valentin Rongier, Jordan Veretout; Iliman Ndiaye, Pierre-Emerick Aubameyang, Joaquín Correa. Pelatih: Gennaro Gattuso.

Kondisi pemain Marseille: Pape Gueye (larangan bermain), Geoffrey Kondogbia (cedera), Pedro Ruiz (cedera), Ismaïla Sarr (cedera).

Brighton & Hove Albion (4-2-3-1): Bart Verbruggen; Tariq Lamptey, Jan Paul van Hecke, Lewis Dunk, Pervis Estupiñán; Mahmoud Dahoud, Billy Gilmour; Ansu Fati, João Pedro, Kaoru Mitoma; Danny Welbeck. Pelatih: Roberto De Zerbi.

Kondisi pemain Brighton & Hove Albion: Julio Enciso (cedera), Jakub Moder (cedera), Pascal Groß (meragukan), Adam Lallana (meragukan).

Head To Head Marseille Vs Brighton & Hove Albion

Rekor Pertemuan

Pertemuan: 0
Marseille Menang: 0
Brighton & Hove Albion Menang: 0
Imbang: 0

5 Pertandingan Terakhir Marseille

01.10.2023 AS Monaco 3-2 Marseille (Ligue 1)
25.09.2023 PSG 4-0 Marseille (Ligue 1)
22.09.2023 Ajax 3-3 Marseille (UEFA Europa League)
17.09.2023 Marseille 0-0 Toulouse (Ligue 1)
02.09.2023 Nantes 1-1 Marseille (Ligue 1)

5 Pertandingan Terakhir Brighton & Hove Albion

30.09.2023 Aston Villa 6-1 Brighton & Hove Albion (Premier League)
28.09.2023 Chelsea 1-0 Brighton & Hove Albion (League Cup)
24.09.2023 Brighton & Hove Albion 3-1 AFC Bournemouth (Premier League)
22.09.2023 Brighton & Hove Albion 2-3 AEK Athens (UEFA Europa League)
16.09.2023 Manchester United 1-3 Brighton & Hove Albion (Premier League)

adminpetani

Liga Petani merupakan situs prediksi bola jitu dan akurat yang menyediakan berbagai prediksi skor bola di dunia setiap harinya.

Mungkin Anda Menyukai